Alasan mengapa postingan lama tidak dihapus



jalanbadak.com - Hallo SobatCula, Selamat datang di blog sederhana dan apa adanya milik saya ini, yang kadang update artikelnya nggak tentu. Bisa 3 hari sekali, seminggu sekali, sebulan sekali, atau bahkan berbulan-bulan tidak update juga bisa. Harap maklum ya, namanya juga blogger ndeso, yang kalau ngeblog itu tidak 100 persen karena uang, dan kalau update ya masih manual satu orang, yaitu saya sendiri.

Kenapa gak coba update artikel per hari mas?

Susah! Saya sudah pernah coba buat konsisten update artikel per hari. Update artikel per hari itu sangat susah, terlebih lagi buat saya seorang blogger ndeso yang kadang suka kehilangan ide saat duduk di depan laptop untuk menulis. Meskipun sudah duduk berjam-jam di depan layar laptop kecil saya ini, belum tentu terselesaikan 1 artikel pun. Kadang, malah untuk membuat kalimat pembuka saja lamanya bukan main.

baca juga : hal-hal yang pasti dialami blogger, pemula wajib tahu!!

Sekarang gimana mas? apa masih lama bikin artikelnya ?

Berbekal belajar dari blog-blog sesepuh dan beberapa ebook, saya mulai memahami tips dan trik saat menulis artikel, agar otak tidak buntu. Yaa..Setidaknya tidak selama dulu lah hehehe.

Kalo sekarang, saya lebih santai dalam menuangkan pikiran dalam untaian kata per kata. Ya.. meskipun tulisan saya tidak sebagus para penulis profesional, saya tetap ingin update dengan bahasa saya sendiri, yang maaf terkadang bisa dibilang masih campur aduk dan belepotan hehehe.

Saya berkeyakinan bahwa setiap blogger yang ingin dikenal pembacanya, haruslah memiliki ciri khas tersendiri dalam menuliskan setiap artikelnya. Saya juga yakin kalau seiring berjalannya waktu, semakin sering seseorang membuat artikel/ulasan, akan semakin meningkal pula skill menulisnya.

Mungkin dulu masih memikirkan "kalimat apa yang akan ditulis" sekarang mungkin berganti menjadi "kata apa yang lebih pas untuk mengganti kata dalam kalimat ini". Begitulah kira-kira perjalanan skill menulis seseorang.Tapi, kalo sampai saat ini saya ya masih sering belepotan hahaha.

Nggak malu mas kalo tulisan mas dibilang jelek sama pembaca ? Apalagi artikel yang awal-awal ?

Hahaha... saya sih santai saja, setiap orang bebas berpendapat sesuai perasaannya. Asalkan itu masih batas wajar dan tidak melanggar hukum. Kalo ada yang bilang artikel saya jelek, itu berarti saya harus introspeksi diri dan memperbanyak belajar lagi.

Meskipun artikel awal-awal saya sangat jelek, amatir, dan asal asalan (padahal sekarang masih haha), saya tidak mau untuk menghapusnya. Berkat keberanian saya menuliskan artikel sederhana itulah saya bisa lebih lancar dalam menulis sampai sekarang ini. Mungkin kalau dulu saya tidak memberanikan untuk mempostingnya di blog ini, belum tentu artikel yang sedang anda baca ini bisa tercipta.

Saya menganggap artikel lama itu sebagai bahan pembelajaran dan tolak ukur. Masing-masing tulisan itu memberikan kesan yang berbeda-beda. Kadang saya juga sering tertawa sendiri kalau lagi kangen baca lagi artikel lama saya sendiri.

Hal itu mungkin sama juga ketika anda telah lulus sma, kuliah atau bahkan sudah menikah. Ketika anda melihat kembali foto-foto dan status di facebook lama anda. Anda akan menyesal dan berkata pada diri anda sendiri,"Betapa alaynya aku dulu". Hahaha, pernah kan begitu ? Santai saja, saya juga hehehe.

Ya.. seperti itulah kira-kira perasaan saya ketika melihat kembali artikel lama, serta alasan saya mengapa tidak menghapusnya.

#Edisistorytelling1

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Alasan mengapa postingan lama tidak dihapus"

  1. Iya benar, rasanya seperti yang saya alami hahaha
    Keep blogging :)
    Saya suka blog ini, sy gak suka matematika, tp sy belajar sedikit2 dri ap yg dicatat di sini

    ReplyDelete
  2. @$cocoper6 Terima kasih atas apresiasinya :)

    ReplyDelete