Bagaimana cara kerja boiler?

Cara Kerja Boiler atau Ketel Uap

Ini adalah bagian yang paling penting tentang boiler, yaitu bagaimana sih prinsip kerja boiler? Pertanyaan serupa seperti, bagaimana sih sistem kerja boiler? mungkin sedang ada di kepala dan menunggu penjelasannya. Oke mari kita bahas cara kerja boiler.


Secara sederhana, prinsip kerja boiler hampir sama seperti saat kita mendidihkan air menggunakan kompor. Air menerima panas/kalor dari kompor yang kemudian mengubah fase air menjadi uap. Lalu, jika kita menutup panci tersebut menggunakan tutupnya (biasanya tutup panci memiliki satu lubang kecil), akan ada uap yang keluar dari lubang kecil pada tutup panci yang memiliki tekanan yang lebih tinggi daripada dibiarkan terbuka. Nah, seperti itulah sistem kerja boiler secara sederhana.

Namun, apakah tekanan dari uap air tersebut sudah mampu menggerakkan turbin yang terhubung dengan generator? Tentu belum. Untuk itulah boiler didesain agar mampu menghasilkan uap superheated, yaitu uap yang memiliki suhu dan tekanan tinggi.

Saya akan mengambil contoh cara kerja boiler pipa air. Air dialirkan menuju boiler menggunakan pompa.

Untuk mengubah air menjadi uap tentu kita butuh kalor. Darimana kita bisa mendapatkan kalor? dari proses pembakaran yang terjadi pada furnance atau dapur bakar. Kemudian panas tersebut terserap oleh pipa-pipa evaporator yang didalamnya ada air yang sedang dialirkan. Air tersebut kemudian menyerap kalor dari pipa tadi sehingga suhunya meningkat secara terus menerus. Lalu, air akan berubah menjadi uap basah. Sudah selesai tahapannya? Belum. Uap basah bukanlah hasil yang diinginkan. Uap basah kemudian menuju ke pemanas lanjut atau juga disebut Super heater. Super heater ini berfungsi untuk memanaskan uap yang tadi hingga menjadi uap kering dengan temperatur yang sangat tinggi. Uap tersebut siap untuk menggerakkan turbin yang biasanya terhubung dengan generator yang digunakan untuk menghasilkan listrik.

Selain air yang mengalir menjadi uap, bahan bakar yang telah dilakukan proses pembakaran memiliki gas buang. Nah, Gas buang ini diteruskan dari dapur bakar mengikuti desain tiap boiler hingga menuju sisi keluaran. Biasanya abu-abunya akan ditangkap oleh komponen bernama dust collector.

Demikian penjelasan mengenai pengertian, komponen, klasifikasi, dan cara kerja boiler. Kesimpulannya, boiler adalah alat yang digunakan untuk menghasilkan uap bertekanan.

Jika ada yang belum dimengerti atas penjelasan diatas silakan bertanya pada kolom komentar. Terima kasih.

Referensi :

https://slideplayer.info/slide/2293304/
https://www.academia.edu/30970043/Makalah_Boiler

#Boiler #BoilerPLTU

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Bagaimana cara kerja boiler?"